Jumat, 13 November 2015

5 Penelitian Membuat Foto Instagram Yang Bisa Nambah Followers


Instagram jadi social media yang bisa dibilang paling populer saat ini. Nah, para peneliti digital pun mulai menggali lebih dalam soal social media satu ini. Hasil penelitian tersebut bisa jadi tips buat kita membuat foto-foto Instagram yang lebih baik dan disukai banyak orang. Dan, pastinya bisa membantuk menambahkan followers juga! Ini dia 5 penelitian membuat foto Instagram yang bisa menambah followers.



1. Semakin biru, semakin disukai
Berdasarkan penelitian situs analitik visual dan marketing Curalate, kebanyakan foto berwarna biru lebih banyak disukai dari pada foto yang lebih fokus pada warna merah dan orange. Foto warna biru 24 persen lebih banyak di-likes daripada foto warna lain. Hal ini sebenarnya masuk akal mengingat biru merupakan simbol warna tenteram, kalem, damai dan relax. Sementara warna merah memberikan nuansa yang cenderung agresif.


(foto: digitaltrends.com)


2. Foto dengan latar belakang lebih disukai
Foto dengan latar belakang tertentu lebih berpotensi disukai banyak orang daripada foto yang enggak menggunakan latar belakang atau background. Menurut penelitian Curalate, foto-foto dengan adanya latar belakang lebih banyak followers di Instagram. Foto dengan latar belakang itu lebih enak dilihat atau lebih membuat mata terlihat santai ketika melihat dan mengamati foto.


(foto: digitaltrends.com)

3. Foto terang lebih disukai
Menurut penelitian Curalate, orang-orang lebih menyukai foto Instagram yang terang. Foto yang gelap akan lebih enggak menarik perhatian. Foto dengan 65 sampai 80 persen didominasi cahaya akan menerima 24 persen likes lebih banyak daripada foto yang gelap atau hanya ada 45 persen cahaya.


(foto: digitaltrends.com)



4. Foto dengan filter lebih disukai
Yahoo dan Georgia Tech menemukan bahwa foto yang menggunakan filter Instagram itu kesempatannya 45 persen lebih disukai daripada foto-foto biasa. Tapi enggak semua jenis filter disukai. Menurut penelitian tersebut, filter yang terlihat menarik di Instagram adalah Mayfair, Rise, Valencia, Hefe dan Nashville. Penelitian ini dilakukan pada 7,6 juta foto yang diunggah di Flickr menggunakan aplikasi hape (hampir separuhnya juga mempunyai Instagram) dan mewawancarai banyak fotografer untuk menemukan cara paling tepat edit foto.

5. Foto wajah manusia lebih disukai
Masih menurut penelitian Yahoo dan Georgia Tech. Penelitian tersebut mengambil sampel 1,1 juta foto di Instagram dan menemukan kalau foto wajah manusia itu 38 persen lebih disukai dari foto yang bukan wajah manusia. Maka, nampaknya tren selfie enggak bakal pergi ke mana-mana dulu, girls.

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2014 Anda Kepo?